
Tidak ada korban jiwa dalam aksi penembakan pesawat milik SAM Air yang terjadi di Bandar Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Selasa (7/6/2022), sekitar pukul 10.50 WIT. Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ahmad Musthofa Kamal mengataka, kendati begitu diakui situasi di sekitar bandara sempat memanas lantaran aksi penembakan ini. “Karena rekan rekan kami yang ada di Nduga yang sedang melaksanakan pengamanan di sana, merapat dan memastikan dapat mengevakuasi,” kata Kombes Pol. Ahmad Musthofa Kamal.
Setelah itu, Kamal menjelaskan, aparat keamanan berhasil melakukan evakuasi terhadap dua awak pesawat yang terdiri dari pilot dan co pilot. Keduanya dievakuasi ke Polres Nduga menggunakan kendaraan taktis (rantis) untuk selanjutnya diterbangkan ke Jayapura. “Hari ini direncanakan pilot dan co pilot akan dievakuasi dari Nduga sekitar pukul 15.30 WIT menuju Jayapura menggunakan pesawat twin otter SAM Air,” sambungnya.
Aparat keamanan menuding, KKB pimpinan Egianus Kogoya menjadi dalang dari aksi penembakan pesawat komersil ini. Meski demikian, aparat masih perlu mendalami lagi motif penyerangan pesawat yang dilakukan oleh kelompok ini. “Kenapa kok menjadikan sasaran pesawat komersial? Kalau mungkin TNI Polri sudah biasa, kan, karena mungkin mereka terganggu dengan keberadaan TNI Polri di Nduga karena berseberangan, beda paham,” pungkasnya.